Bangkitkan Perekonomian Warga, PT KCIC Gelar Pelatihan Usaha Kuliner di Purwakarta
CSR PT KCIC Purwarkarta – Di era perkembangan teknologi yang semakin maju ini memberikan banyak sisi positif dalam perkembangan UKMKM di Indonesia. Di masa sekarang menjalankan sebuah usaha menjadi lebih mudah terlebih pada sektor kuliner, dimana banyak sekali teknologi e-commerce yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana pemasaran.
Peluang bisnis makanan di Indonesia juga cukup tinggi, berdasarkan riset statista pendapatan bisnis makanan di prediksi akan terus mengalami peningkatan hingga 10,79% pada 2025. Terlebih karakteristik warga Indonesia sendiri memang senang jajan dan memiliki banyak sekali jenis kuliner yang selalu memiliki kebutuhan dari pasar.
Melihat peluang bisnis yang amat besar ini, sebagai bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) PT KCIC memberikan pelatihan teknis pembuatan berbagai jenis makanan frozen kepada warga purwakarta untuk mendukung pertumbuhan wirausaha di tengah kelumpuhan PSBB pada masa Covid 2021
Materi Pelatihan
Kegiatan CSR PT KCIC ini berlangsung selama dua hari, yang dilaksanakan secara hybrid dikarenakan pembatasan social distancing sehingga kegiatan pembelajaran dilakukan dengan cara live praktek melalui zoom. Di mana pengajar melakukan praktek di kantor jakarta dan di waktu yang sama peserta juga melakukan praktek melalui bimbingan via zoom meeting. Berikut materi pelatihan selama dua hari :
- Fish Roll
- Bakso Ikan
- Nugget Ikan
- Chicken Katsu
- Otak – Otak
- Siomay
- Ceker Angsio
- Kekkian
- Lumpia
- Hakkau
Dalam pelatihan ini menggunakan skema praktek dimana peserta dibagi menjadi 5 kelompok, satu kelompok akan mempraktekan satu produk dan kelompok yang tidak praktek akan memperhatikan, jadi peserta tidak praktek secara bersamaan. Pembagian kelompok disesuaikan berdasarkan nama – nama yang sudah terdaftar dalam pelatihan
Sebagai bentuk apresiasi kami memberikan penghargaan kepada peserta terbaik yang mendapatkan satu unit mesin vacum kemasan dan kami juga memberikan challenge untuk 3 orang peserta yang menjalankan usaha dalam 3 bulan pertama akan mendapatkan reward berupa pembuatan izin usaha NIB, Design stiker kemasan dan produk cetak berupa spanduk/banner dan stiker kemasan.
Setelah kegiatan kami juga memberikan kelas lanjutan secara online bagi peserta yang ingin belajar lebih lanjut cara memasarkan produknya melalui kelas digital marketing dan juga pembukuan keuangan sederhana.
EO in House Training, TJSL/CRS, Workshop dan training
Buat semua acara anda menjadi lebih mudah, sukses dan bermakna bersama Potensi Management. Kami memahami bahwa setiap acara memiliki keunikan dan kebutuhan tersendiri. Itulah mengapa kami mendekati setiap proyek dengan dedikasi yang tinggi dan perhatian terhadap detail-detail kecil. Potensi Management telah berkomitmen untuk menyediakan layanan event organizer yang unggul dan memukau.
Potensi Management merupakan anak usaha GoUKM Group yang telah berpengalaman sejak tahun 2017 dalam menyelenggarakan berbagai acara dan telah dipercaya oleh banyak Perusahaan, Instansi dan Organisasi untuk menciptakan pengalaman tak terlupakan dalam setiap acara. Dengan berbagai layanan, mulai dari perencanaan acara, manajemen produksi, dekorasi, hingga pengawasan penuh pada hari acara, kami siap membantu mewujudkan acara impian Anda.
Hubungi Kami Untuk dapatkan Penawaran :
Call / Whatsapp : 0813 8831 9900 (Vira) / 0812 8897 7785 (Defi)
Email : marketing@goukm.id
Instagram: @corpotensi